Selasa, 26 Juni 2012

SPANYOL PERPANJANG KONTRAK DEL BOSQUE HINGGA 2014


Monday, 18 June 2012 14:38 RYP

Write e-mailPrintPDF
euro 2012Figur seorang Vicente Del Bosque ternyata masih mendapat kepercayaan dari Federasi Sepakbola Spanyol untuk membesut La Furia Roja hingga tahun 2014 mendatang.

Spanyol tahu betapa pentingnya seorang pelatih seperti Del Bosque, menurut mereka tidak semua pelatih bisa menangani dan memberi gelar untuk Spanyol.

Tugas Del Bosque terbilang sangat sulit, selain bertugas mempertahankan gelar, Del Bosque juga sangat dihormati untuk menyatukan para pemain yang memiliki ego yang tinggi, seperti menyatukan pemain dari Barca dan Madrid menjadi satu tim yang solid.

Arsitek timnas Spanyol Vicente del Bosque pun juga mengaku dirinya telah memperpanjang kontrak selama dua tahun. Hal itu berarti Del Bosque akan memimpin La Furia Roja untuk mempertahankan gelar Piala Dunia mereka pada 2014 di Brasil.

Del Bosque dinilai paling sukses dalam sejarah timnas Spantol itu sebelumnya mengatakan dirinya telah mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak namun baru akan menandatanganinya selepas Piala Sepakbola Eropa.

Arsitek berusia 61 tahun itu menukangi tim Matador menggantikan Luis Aragones setelah Spanyol menjadi juara Piala Eropa 2008 lalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar